Friedrich Wohler (31 Juli-23 SEptember 1882) adalah seorang kimiawan Jerman, yang paling terkenal untuk sintesis ureanya, tetapi juga yang pertama untuk mengisolasi beberapa unsur kimia.
BiografiIa lahir di Escheirscheim, pertambangan Hanau pada saat itu tetapi saat ini sebuah distrik Fankfurt am Main. Pada tahun 1823 Wohler menyelesaikan studinya tentang kedokteran di Heidelberg di laboratorium Leopold Gmelin, yang mengatur agar ia bekerja di bawah Jons Jakob Berzelius di Stockholm. Dia mengajar kimia 1826-1831 di sekolah Politeknik di Berlin sampai 1839 ketika ia ditempatkan di Sekolah Tinggi Politeknik di Kassel. Setelah itu, ia menjadi Profesor Kimia di University of Gottingen, di mana dia tinggal sampai kematiannya pada tahun 1882. Pada tahun 1834, ia terpilih sebagai anggota asing dari Akademi Ilmu Pengetahuan Kerajaan Swedia.
Untuk Kimia
Wohler dianggap sebagai pionir dalam kimia organiksebagai hasil dari percobaan sintesis ureanya dalam sintesis Wohler pada tahun 1828. Sintesis ini bukti dalam sejarah ilmu yang menjatuhkan Teori Gaya Vital yang diyakini selama berabad-abad, dengan menunjukkan bahwa senyawa organik dapat disintesis dari bahan anorganik.
Karya, Penemuan, dan Penelitian
Wohler juga dikenal sebagai rekan penemu berilium, silikon, dan silikon nitrida, serta sintesis kalsium karbida, dan lain-lain. Pada tahun 1834, Wohler dan Justus Liebig Menerbitkan suatu penelitian dari minyak almond pahit. Mereka membuktikan dengan percobaan mereka bahwa sekelompok karbon, hidrogen, dan atom oksigen dapat berperilaku seperti elemen, menggantikan elemen, dan dapat ditukkar dengan unsur dalam senyawa kimia. Dengan demikina, diletakkan doktrin radikal majemuk, sebuah doktrin yang memiliki pengaruh besar dalam pengembangan kimia.